Foto: Chairunnisya peserta terbaik pada bimtek kepala sekolah.
PANYABUNGAN I okemedan. Dinas Pendidikan Kabupaten Mandailing Natal ( Madina), Sumut baru-baru ini menggelar bimbingan teknik ( bimtek) peningkatan kompetensi kepala sekolah ( kasek) dalam perencanaan berbasis data dan pengelolaan kinerja guru dan kasek di hotel Grand Antares Medan pada tanggal 07-09 Oktober 2024.
Peserta bimtek terdiri kepala sekolah dan guru dari 5 kecamatan meliputi Tambangan, Kotanopan, Panyabungan Selatan, Puncak Sorik Merapi dan Lembah Sorik Marapi.
Chairunnisya Lubis S.Pd, Kepala Sekolah SDN 147 Roburan Kecamatan Panyabungan Selatan salah seorang peserta bimtek kepada wartawan Selasa (15/10/2024) mengatakan, bimtek berjalan dengan baik dan dirinya mendapat dua sertifikat pada bimtek itu.
”Dari sekolah kami ada dua peserta saya ( kasek) dan satu lagi seorang guru. Masing-masing dapat sertifikat dari Bimtek. Kemudian saya dan satu peserta yang lain dapat sertifikat tambahan sertifikat teraktif,” katanya.
Menurutnya bimbingan teknis sangat bermanfaat dan menarik. Untuk peserta yang dapat sertifikat teraktif diraih dengan aktifnya sebagai peserta untuk semua hal, bertanya, ditanya serta menjawab problem solving yang dijelaskan pada bimtek serta menjawab beberapa kuis yang diajukan pemateri.
Chairunnisya berharap kegiatan seperti ini dapat kembali digelar untuk meningkatkan kompetensi guru. Kegiatan seperti ini juga nantinya menjadi motivasi bagi para guru untuk minat mengajar serta bisa menerapkan pembelajaran yang aktif untuk peserta didik.
OM – Zamharir